Jul, 06 2015 - 06:19:59


Asosiasi Honda Jakarta


LATAR BELAKANG


Asosiasi Honda Jakarta adalah sebuah wadah gabungan beberapa Klub & Komunitas yang menggunakan sepeda motor merek “HONDA dari berbagai kelas dan berdomisili di wilayah Jakarta, Asosiasi Honda Jakarta (AHJ) secara resmi di Deklarasikan pada tanggal 08 Maret 2009 di Parkir Barat Arena Pekan Raya Jakarta bersamaan dengan event Honda Racing Championship (HRC) putaran pertama dan di resmikan oleh Bapak Robbyanto Budiman selaku Presiden Direktur PT Wahana Makmur Sejati/PT Wahanaartha Harsaka dan Bapak Johanes Loman selaku Direktur Utama PT Astra Honda Motor serta MR Miki Yamamoto selaku Presiden Direktur PT Astra Honda Motor. Terbentuknya AHJ akan membentuk hubungan Synergi antara Klub dengan Main Dealer serta Pabrikan selaku ATPM Honda. AHJ akan selalu didukung oleh Main Dealer Honda Wilayah Jakarta-tangerang dan ATPM Honda,sementara Main Dealer dan ATPM akan didukung oleh AHJ.


Seiring dengan berjalannya waktu, bertambah pula klub & komunitas Honda yang menggabungkan diri ke AHJ, hingga kini sudah mencapai 40 klub & komunitas Honda sudah aktif dalam kegiatan-kegiatan AHJ dengan jumlah anggota sekitar 2,500 orang. Jumlah tersebut terdiri dari 18 klub dikelas Sport, 9 Klub dikelas Cub/bebek, 6 Klub dikelas Matic, 4 Klub dikelas Classic,dan 3 Komunitas di kelas Heterogen (campuran kelas).


Pasca deklarasi, AHJ telah banyak memberikan kegiatan-kegiatan positif kepada seluruh anggota Klub & komunitas AHJ yang meliputi : Kopdar Gabungan, Touring Gabungan, Rapat Pleno dan mendukung kegiatan Main Dealer seperti Dealer’s Cafe, Safety Riding Course juga kegiatan PT. Astra Honda Motor seperti Honda Racing Championship, memeriahkan Indonesia Internasioanal Motor Show (IIMS), Honda Bikers Days dan sebagainya.


Selain itu, kami juga sering mengadakan acara internal di tiap tahunnya yang sifatnya hiburan, olahraga ataupun sosial seperti Family Gathering, Tournament Futsal dan buka puasa dan sahur bareng di yayasan yatim piatu. Inti dari pertalian AHJ adalah mempersatukan visi dan misi seluruh klub & komunitas Honda di wilayah DKI Jakarta dengan hal-hal positif, Soul of Brotherhood Un-Limited dengan mengesampingkan perselisih an dan bebas NARKOBA & MIRAS.



SUSUNAN KEPENGURUSAN


PELINDUNG:


PT. WAHANAARTHA HARSAKAPT. WAHANA MAKMUR SEJATI


PENASEHAT:


Bro Wiyarto Mulyono (Shakti), Head of Corporate Communication

Bro Agus Sigit Wicaksono, Corporate Communication Officer

Bro Andri Suhardi, Club & Community Development Spv, Honda Customer Care Centre PT AHM


PEMBINA:Dewan Pembina AHJ (Ex Perumus)


KETUA PRESIDIUM:Bro Fuad (HRC)


SEKERTARIS JENDRAL:Bro Yaya (DeNyut RC)


BENDAHARA:Sist Tuti (HRC)


KESEKETARIATAN:Bro Dede (HBC)


KOORDINATOR PRESIDIUM


KLASIFIKASI SPORT:Bro Ficki (Tiger Indonesia)


KLASIFIKASI BEBEK:Bro Arifin (KaFC)


KLASIFIKASI MATIC:Bro Romeo (HVC)


KLASIFIKASI CLASSIC:Bro Erwin (Jack CB)


KLASIFIKASI HETEROGEN:Bro Prabu (HOC)


DIVISI INTERNAL:Bro Abod (HSJ)Bro Akbar (HSX)Bro Denmas (HSFCI)


DIVISI EKSTERNAL:Bro Ares (RHBC)Bro Reza (HMPC)Bro Rizky (GMT)


DIVISI LOGISTIC:Bro Ardian (HSJ)Bro Empy (KaFC)Bro Andy (HRC)


DIVISI TOURING / SAFETY RIDING:Bro Ryan (HMPC)Bro Putra (HSFCI)


DIVISI IT:Bro Ricky (HRC)


PHOTO KEGIATAN

Piala Tournamet Futsal 2012

Upacara Sebelum Pertandingan


Tendangan Simbolis PT. AHM

Peserta Tournament Futsal 2012

Honda Bikers Day 2011, Bromo

Honda Bikers Day 2012, Prambanan

Suasana Parkiran Kopdargab, Senayan

Forum Kopdargab, Senayan

Dewan Panelis Mubes Ke 2

Peserta Mubes Ke 2, Ragunan

Pelatihan Basic Life Support

Pelatihan Basic Life Support